Review Novel Deal With Mr Celebrity

Review Novel Deal With Mr Celebrity dari penulis Mustika Shaleha. Ini buku keduanya yang aku baca Terima kasih buat mbak Mustika yang ngirimin buku lagi. Dan maafkan juga diriku yang telat buat bikin review-nya.  Oke, here we go, Review Deal With Mr Celebrity by Mustika Shaleha

review novel deal with mr celebrity

Deal With Mr Celebrity

Penulis: Mustika Shaleha
Penerbit: Novelindo Publishing
ISBN: 978-623-6087-60-2
Jumlah halaman: 358 halaman
Cetakan pertama: 2021
Harga: Rp85.000

Sinopsis 

Himpitan ekonomi membuat Cattleya terpaksa bekerja sebagai bodyguard. Cattleya bahkan mengambil cuti kuliah agar bisa bekerja dan menabung lebih banyak untuk membiayai adiknya serta melanjutkan kuliah. Tidak ada yang tahu persis, masa lalu kelam yang pernah dialami Cattleya hingga dirinya berubah menjadi pribadi yang keras dan tertutup.

Sementara itu, di sisi lain bumi ada Herjuno. Seorang penyanyi muda terkenal dengan segudang prestasi dan juga fans wanita fanatik. Memiliki karir bagus dan kehidupan gemerlap, tidak serta merta membuat kehidupan Herjuno menjadi mudah. Herjuno terus dibayang-bayangi nama besar kedua orang tuanya. Belum lagi ancaman tidak terduga dari fans fanatiknya.

Hidup Cattleya makin rumit saat dia ditempatkan sebagai bodyguard Herjuno. Tidak seperti wanita pada umumnya, Cattleya sama sekali tidak tertarik pada pesona Herjuno. Dia tidak punya waktu untuk memikirkan ataupun tertarik pada seorang idola. Berada di sisi Herjuno, justru membuat satu per satu masa lalu Cattleya teruangkap. Bagaimana kehidupan Herjuno selanjutnya sebagai seorang idola? Mampukah Cattleya menghadapi dan berdamai dengan masa lalunya?

Review Novel Deal With Mr Celebrity

Dear Mr Celebrity ini aku habiskan dalam waktu sekitar satu pekan. Agak lambat sih sebenarnya. Seperti sudah aku sampaikan di atas ya, ini buku kedua penulis Mustika Shaleha yang aku baca. Buku pertamanya berjudul Beyond the Mission, udah ada reviewnya juga lho. Boleh mampir dan dibaca.

Bab awal novel ini dibuka dengan prolog Herjuno yang mengalami sebuah kejadian tidak menyenangkan di kamar hotel. Herjuno dijebak! Situasi tidak menguntungkan ini yang kemudian menjadi trauma tersendiri bagi Juno.

Dibuka dengan prolog yang menggebrak, membuatku ingin segera melanjutkan baca bab berikutnya. Tapi, seperti film, penulis sepertinya agak pelit memberikan cuplikannya, alias Cuma sedikit, hehehe. Masuk bab pertama, cerita dibuat menjadi lebih slow lewat kemunculan karakter Cattleya, yang jadi karakter utama novel ini. Di sini diceritakan tentang kehidupan Cattleya sehari-hari sebelum menjadi bodyguard Herjuno.

Pertama membaca novel ini, aku langsung ingat salah satu novel lainnya, dengan tema nyaris serupa, judulnya Dear Bodyguard (Riawani Elyta). Meski mengusung tema yang serupa, tentang cerita seorang bodyguard wanita, ternyata Mustika Shaleha bisa meramu racikan cerita yang sama sekali berbeda tanpa kehilangan daya tariknya. Detail ceritanya sama sekali berbeda.

Di novel pertama Mustika Shaleha yang aku baca—Beyond the Mission—punya lokasi utama di Yogyakarta. Nah kalau di novel Deal Mr Celebrity ini, lokasi utamanya adalah di Jakarta dan beberapa kota besar Indonesia lainnya. Salah satu tempat yang paling sering muncul dalam setting novel ini adalah apartemen Juno. Dan saat cerita soal apartemen, aku langsung kepikian apartemennya Hoo Joon dari drama So I Married an Antifans. Meski dijelaskan kalau apartemen Juno ini sederhana, tapi rasanya sesederhana apartemen artis, ya minimal seperti apartemen Hoo Joon ini., hahaha (maap soalnya habis nonton So I Married an Antifans).


Yang aku suka dari Deal with Mr Celebrity ini adalah alurnya. Berhubung aku tipe penyuka novel yang tidak suka terlalu banyak deskripsi, maka percakapan yang dominan di novel ini membuatku bertahan. Alurnya sendiri sebenarnya alur maju, tetapi dengan beberapa flash back. Nah flash back ini tidak muncul secara lengkap dalam satu bab, tetapi muncul seperti kepingan-kepingan puzzle dalam beberapa bab berbeda. Hal ini yang membuat pembaca akan susah berhenti, karena penasaran dengan cerita selanjutnya.

Meski mengusung tema action, sebenarnya ada banyak sisi humor yang ditampilkan dalam novel ini. Herjuno sendiri, tidak tampak seperti sosok badboy menyebalkan. Sisi manusiawi lebih menonjol di sini, lewat humor-humor sederhana yang dilakukan Juno saat bersama Cattleya. Bersama Cattleya, Juno perlahan berubah menjadi lebih manusiawi. Sebaliknya, Cattleya juga perlahan mau menerima dan memaafkan masa lalunya. Meski harus jungkir balik dulu saat menghadapi banyak kenyataan tidak terduga. Konflik novel ini sendiri tidak tunggal. Dan sebenarnya, cukup bikin pusing. Enggak kebayang jadi Cattleya, harus berurusan dengan begitu banyak konflik yang terjadi.

Oh iya, di sini juga ada peran kecil yang penting dalam perjalanan Cattleya. Kaira, adik Cattleya adalah salah satu fans Juno. Meski agak lebay, Kaira ternyata mampu menjadi salah satu alasan Cattleya untuk bisa kuat menghadapi banyak hal yang terjadi. Peran Kaira pun menjadi penting saat harus berhubungan dengan para fans bar-bar Juno. Ya, Kaira adalah salah satu contoh netizen yang—sebenarnya agak lebay—tapi masih cukup waras untuk punya batas saat mengidolakan seseorang. Buktinya, Kaira banyak membantu Cattleya saat mereka harus berurusan dengan fans fanatik Juno.


Seperti kisah romantis lainnya, sulit kalau menyingkirkan peran sadboy dari novel ini. Ada karakter Rangga yang ternyata selalu berada di sisi Cattleya. Rangga selalu muncul dan membantu Cattleya saat dia berada dalam kesulitan. Yang menarik, di awal-awal bab, penulis ternyata membuat karakter Rangga ini mencurigakan. Benarkah dia memang penolong Cattleya atau sebaliknya? Yang jelas, Rangga selalu berada di sisi Catlleya, meski Cattleya tidak melihatnya. Hiks.

Seperti buku sebelumnya, penulis Mustika Shaleha memunculkan banyak karakter dalam novelnya. Dan yang aku suka, tiap karakter ternyata punya peran pentingnya masing-masing. Tidak ada karakter yang muncul sia-sia. Dan tiap karakter juga punya ciri khas masing-masing yang sulit untuk diabaikan begitu saja.

sampul belakang deal with mr celebrity
sampul belakang deal with mr celebrity

Mungkin kalau boleh berkomentar, novel ini lebih cocok masuk genre action-suspense-comedy-romance, hahaha. Lengkap ya. Satu per satu fakta masa lalu Cattleya terungkap. Satu per satu masalah yang dialami Juno pun terkuak. Dan seperti novel suspense lainnya, ada banyak orang yang terlihat mencurigakan. Yang awalnya mencurigakan, eh sebenarnya baik. Pun sebaliknya, ada yang awalnya tampak baik eh ternyata bejat. Sebenarnya, dari awal aku udah menebak, ‘kayaknya si X ini deh pelakunya,’ eh ternyata ... (baca sendiri aja ya)


Penutup

Dari novel ini ada tiga hal yang aku pelajari. Pertama, dari Kaira kita bisa belajar kalau nge-fans dengan seseorang sewajarnya saja, tidak usah sampai berlebihan hingga punya fantasi aneh-aneh. Kedua, dari Juno kita belajar bahwa kehidupan gemerlap selebriti tidak selalu sama dengan kenyataannya. Dari Juno kita belajar kalau hidup tidak hanya soal kesempurnaan saja, tetapi juga ada rasa syukur dan keikhlasan. Terakhir, dari Cattleya, kita belajar kalau menjadi kuat secara fisik saja belum cukup. Mau memaafkan dan berdamai dengan diri sendiri itulah kekuatan yang sebenarnya.

Novel ini aku rekomendasikan buat yang suka genre suspense, tetapi enggak dark-dark banget. Jadi masih ada sisi humor serta romance-nya, meski tipis, hehehe. Dari aku 8/10 buat novel ini. Sampai jumpa di ulasan lainnya.

10 komentar:

   
  1. Wah ceritanya anti mainstream nih, tentang bodyguard perempuan. Jarang-jarang ada cerita yang mengangkat kisah seperti ini, jadi penasaran ingin membacanya😄

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul, mbak. idenya memang jarang banget ini. ayok ikutan baca juga, seru lho

      Hapus
  2. Unik juga ceritanya yang jadi bodyguard perempuan ya, apakah Cattleya jago beladiri? Kebayang ceritanya seru ya..

    BalasHapus
    Balasan
    1. yup, tebakan bagus, hehe. jelas dong, seorang bodyguard harus jago bela diri, udah jadi tuntutan tugasnya dong

      Hapus
  3. Wah aku jadi inget drakor the strong woman do bong soon.. dia juga jadi bodyguard cewek buat CEO kaya gitu. Aku belum pernah nonton sih, tapi kayanya seru . Dan lihat novel ini juga seru ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. ah iya, jadi inget do bong soon. dia mah kecil-kecil cabe rawit. kuat dan bisa segalanya

      Hapus
  4. aku udah lama ga baca novel romance kak 😂 dan yes, aku juga suka novel yang dialognya lebih dominan, soalnya lebih cepet dan lebih hidup aja rasanya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. yup, kalau dialognya banyak itu seperti nonton film sih. seru aja, bisa bebas berimajinasi sendiri

      Hapus
  5. Aku lebih sering baca novel misteri, tapi baca review mba aku jadi pengen baca buku ini deh. Kayaknya seru banget alurnya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. eh? mau dong rekomendasi novel misteri yang seru. lagi kehabisan bacaan nih, hehe

      Hapus

Terima kasih telah berkunjung dan meninggalkan jejak di Blognya Bening Pertiwi. Mudah-mudahan postingan saya bisa bermanfaat dan menginspirasi kamu :)

Note :

Maaf komen yang brokenlink akan saya hapus jadi pastikan komentar kamu tidak meninggalkan brokenlink ya.

Diberdayakan oleh Blogger.