Review - Vitalis Body Scent Belle

Blogging memang selalu membawa berkah dan cerita tersendiri buat saya. Kali ini saya sempat mempir ke blog seorang kawan yang mengulas salah satu produk kecantikan—baca:make up—. Dari sana, saya pun tahu kalau produk itu didapat dari salah satu website penyedia sampel produk atau #HomeTester. Nah ulik punya ulik, saya pun mencobanya. Dan taraaaa ... produk ini pun akhirnya sampai ke rumah saya.

Yup, produk yang mampir ke rumah adalah produk wewangian atau fragrance, dari Vitalis dengan varian Belle. Seperti apa sih sebenarnya si ‘Belle’ ini? Yuk kenalan lebih dekat lagi dengan Vitalis Body Scent Belle berikut.
 
review vitalis body scent belle

Sekilas Vitalis Body Scent Belle

Vitalis Body Scent Belle merupakan varian produk terbaru dari PT UNZA VITALIS. Bentuknya spray dengan kemasan botol plastik yang dominan dengan warna putih elegan ini. Vitalis Body Scent mengklaim produknya Long Lasting and Skin Friendly. Jadi bau harumnya bakalan tahan lama dan tidak perlu takut terjadi alergi pada kulit saat digunakan. Trade Mark Reg. No. 462050 dan POM NA 18160602221.

Komposisi body scent ini adalah water—air, alcohol, fragrance, PEG-40 Hydrogenerated Castor Oil dan propylene glycol. Netto Vitalis Body Scent Belle sendiri adalah 120 ml. Yang membuat Vitalis Body Scent Belle ini begitu istimewa karena merupakan kombinasi bunga rose damask, muguet, peach, melon, dan sandalwood.
aku dan vitalis body scent belle

Saya memakainya dengan disemprotkan langsung ke tubuh, seperti leher dan tangan. Pertama kali disemprotkan, aromanya memang agak menyengat. Tapi beberapa menit saja, aroma menyengatnya langsung hilang dan berubah jadi aroma lembut yang menenangkan. Saya jatuh cinta dengan aroma lembutnya yang asyik ini. Saya biasa menyemprotkannya di pagi hari sebelum beraktivitas. Dari hasil ujicoba, aroma si ‘Belle’ ini bisa bertahan hingga 3-4 jam untuk aktivitas di luar rumah dan 5-6 jam untuk aktivitas seharian di rumah. Bisa kebayang dong ya, gimana wanginya.

Kelebihan :

Aromanya asyik dan lembut
Harga bersahabat dengan kantong

Kekurangan :

Kemasan kurang elegan
Tutup bisa dibuka dari botol, jadi kurang aman dan resiko mudah tumpah
Aroma dari semprotan pertama terlalu menyengat
Ketahanan aromanya – standar

Rate : 7/10
Repurcase : No, saya pengen nyoba produk vitalis dengan aroma lainnya

Penutup

Ok, segitu dulu review dari saya. Semoga mencerahkan ya dan sampai jumpa di review produk lainnya. #ehe

(maaph, kalau review masih kacau gini. Soalnya ini pertama kali juga buat review produk)

Tidak ada komentar:

Terima kasih telah berkunjung dan meninggalkan jejak di Blognya Bening Pertiwi. Mudah-mudahan postingan saya bisa bermanfaat dan menginspirasi kamu :)

Note :

Maaf komen yang brokenlink akan saya hapus jadi pastikan komentar kamu tidak meninggalkan brokenlink ya.

Diberdayakan oleh Blogger.