7 Tips Baca Buku Meski Sibuk

Daftar Isi [Tampil]
    Baca buku itu harus. Dan kebiasaan ini yang nantinya membangun karakter seseorang. Tidak bisa dipungkiri, kalau fakta menunjukkan banyak orang sukses pasti punya kebiasaan baik, contohnya rajin membaca buku. Buku bukan lagi menjadi hal aneh dan barang mahal, tetapi menjadi kebiasaan bahkan kebutuhan. 

    gambar buku dan kopi
    sumber: pixabay

    Tapi, bagaimana jika banyak yang mengalami sulit membaca buku dengan alasan sibuk? Akhirnya, target awal tahun untuk membaca sekian buku pun terbengkalai. Entah karena sulit meluangkan waktu, atau beragam alasan lainnya. Berikut tips baca buku meski sibuk yang bisa kamu coba sendiri. 

    Tips Tetap Membaca Meski Sibuk

    Berikut ini beberapa tips agar bisa meluangkan waktu tetap membaca, meski sibuk. 

    Tetapkan Target Membaca 

    Hal pertama yang perlu kamu persiapkan jika ingin tetap memiliki waktu membaca, adalah dengan menentapkan target. Kamu harus punya target, berapa buku yang akan dibaca dalam periode tertentu. Misalnya empat buku dalam satu bulan, atau satu buku tiap pekan. Atau lebih detail lagi, lima halaman tiap hari. 

    Eits, meski ada target yang dibuat, tapi kamu tetap harus realistis ya. Jangan membuat target yang sulit untuk dipenuhi. Dengan menyederhanakan target, maka kamu akan lebih cepat untuk meraihnya. Kalau sudah terbiasa, boleh kok jika targetmu direvisi dan ditambah. 

    Pilih Buku yang Disukai 

    Ini penting saat menentukan bacaan. Buku yang disukai bisa memaksa kita untuk benar-benar meluangkan waktu membaca. Karena, bukan rahasia umum kalau membaca buku yang tidak disukai bisa membuat malas membaca. Tapi ini tidak berlaku bagi orang-orang yang memang bekerja di bidang tertentu, yang menuntut mereka membaca semua bacaan ya. 

    buku bertumpuk di meja
    sumber: pixabay

    Kamu juga tidak harus membaca buku secara fisik kok. Saat ini ada banyak buku yang tersedia dalam bentuk non-fisik dan bisa dengan mudah diakses lewat ponsel. Jadi, alihkan kesibukanmu dengan ponsel, dengan cara membaca buku yang menarik. 

    Buat Catatan dan Beri Reward 

    Nah berhubungan dengan target membaca tadi, kamu juga bisa melakukan ide ini. Catat tiap kegiatan membaca buku yang kamu lakukan. Kamu bisa membandingkannya dengan target yang telah kamu tentukan di awal tadi. 

    Jika memenuhi target, kamu bisa kok memberikan reward untuk diri sendiri. Sebaliknya, jika tidak memenuhi target, kamu juga bisa memberikan punishmen pada diri sendiri. Tapi, sekali lagi, jangan jadikan ini beban ya. Catatan dan reward bukan dimaksudkan untuk membuat kamu tertekan saat membaca ya. Hal ini adalah salah satu motivasi saja untuk tetap meluangkan waktu membaca. 

    Punya Waktu Khusus 

    Kalau menunggu waktu luang, maka kesibukan tidak akan memberikan ruang dan waktu untuk membaca. Kamu harus meluangkan waktu khusus untuk membaca. Ini bisa jadi salah satu kesempatan bagus untuk membentuk kebiasaan baik, membaca. 

    asyik membaca buku
    sumber: pixabay

    Kamu tidak harus menjadwalkan membaca dalam waktu lama, satu sampai dua jam, misalnya. Jika memang memungkinkan, ya silakan. Jika tidak, maka sediakan waktu khusus membaca sepuluh hingga lima belas menit tiap harinya juga sudah cukup. 

    Nyalakan Pengingat 

    Lupa menyempatkan diri untuk baca buku karena terlalu sibuk? Kamu bisa nyalakan pengingat di ponselmu. Ini bisa jadi cara untuk membuatmu tetap sesuai target. Tidak harus tiap sekian jam sekali. Cukup sekali dalam satu hari saja. Waktunya pun tidak harus lama. berikan waktu luang singkatmu untuk membaca buku. 

    Gabung dalam Komunitas Buku 

    Membaca sendirian memang kadang rentan hilang semangat. Nah, kamu bisa menyiasati ini dengan bergabung dalam komunitas buku atau sesama pembaca. Selain bisa berbagi informasi sesama pembaca, bergabung dalam komunitas juga bisa membantu kamu untuk tetap membaca sesuai target. 

    buku terbuka di perpustakaan
    sumber: pixabay

    Saat ini, ada banyak sekali komunitas baca yang bisa kamu ikuti. Tidak perlu malu karena anggota komunitas akan menerima kamu dengan suka hati. 

    Selalu Pastikan ada Buku dalam Tas 

    Bagi kamu yang memiliki aktivitas padat dan tidak sempat membaca pada tempat atau waktu khusus, kamu juga bisa menyempatkan membaca di sela-sela kegiatan. Caranya, bawa saja buku dalam tas kerjamu. Saat menunggu atau di waktu kosong, alih-alih mengecek ponsel, kamu juga bisa mengisinya dengan membaca. Tidak perlu target khusus. Asal ada waktu kosong, membacalah. Tahu-tahu nanti bukumu sudah habis dibaca semua. 

    Penutup

    Demikian tadi 7 tips baca buku yang bisa kamu praktikkan sendiri. Semoga aktivitas membacamu menyenangkan.

    4 komentar:

       
    1. Terima kasih tipsnya, kalau nggak dijadwal memang bablas yaa nggak baca buku berbulan-bulan huhu..

      BalasHapus
      Balasan
      1. Duh jadi malu 🙈 terima kasih sudah mampir, mbk

        Hapus
    2. Kalo aku sih geng 7 Tips Tidak Baca Buku Meski Sibuk.

      Kayak ada silau silaunya gitu kalo di blog dot com kayak gini XD

      BalasHapus
      Balasan
      1. berhubung gue lagi baik, jadi enggak mau marah deh
        :-P

        Hapus

    Terima kasih telah berkunjung dan meninggalkan jejak di Blognya Bening Pertiwi. Mudah-mudahan postingan saya bisa bermanfaat dan menginspirasi kamu :)

    Note :

    Maaf komen yang brokenlink akan saya hapus jadi pastikan komentar kamu tidak meninggalkan brokenlink ya.

    Diberdayakan oleh Blogger.